Yuk Gabung Produk Asuransi dengan Cara Klaim yang Mudah Ini

By | February 9, 2020

Asuransi kini menjadi salah satu pilihan managemen finansial yang baik untuk diikuti. Pasalnya, dengan berasuransi, suatu ketika kondisi keuangan tidak stabil, tetap bisa membayar tagihan rumah sakit berkat klaim asuransi. Tentu saja, jika jenis asuransi sesuai dengan apa yang terjadi dan alasan klaim asuransi akan bisa dicairkan. Sebab, apabila alasan klaim tidak sesuai dengan yang tertera pada perjanjian asuransi, mau berusaha bagaimana lagi, tetap saja akan ditolak. Oleh karena itu, penting untuk memahami polis asuransi sebelum menyetujuinya.

Nah, bicara soal klaim asuransi, terkadang ada banyak masyarakat memiliki keluhan akan hal tersebut. Pasalnya, ketika benar-benar dibutuhkan, klaim asuransi berakhir ditolak. Menanggapi hal ini, perlu ditinjau dari beberapa sisi. Pertama, apakah alasan klaim sesuai dengan asuransi yang diikuti. Kedua, apakah selama berasuransi pembayaran preminya tepat waktu? Ketiga, apakah perusahaan asuransi tersebut terpercaya? Maka, penting untuk mengetahui latar belakang dari perusahaan asuransi sebelum menjatuhkan pilihan di tempat tersebut.
Tanamduit, Pilihan Tempat Asuransi Baru yang Terpercaya.

Soal urusan uang, siapa yang mau diakali atau ditipu. Maka, Anda membutuhkan tempat asuransi yang transparan akan pengelolaan finansialnya seperti aplikasi berbasis teknologi finansial tanamduit. Tentu saja, di tanamduit, produk asuransinya memiliki beberapa keunggulan, diantaranya premi yang ringan, proses pendaftaran yang cepat, dan yang terpenting cara klaim yang mudah.
Jadi, klaim asuransi tanamduit tidak perlu repot-repot menelpon pihak asuransi yang bekerjasama dengan aplikasi ini. Sebab, cukup melalui aplikasi ini, permintaan klaim akan segera diproses. Mudah bukan? Hanya saja, pastikan alasan klaim tercakup dalam polis asuransi dan premi dibayarkan rutin tiap bulan.

Selain produk asuransi, sebenarnya tanamduit juga memiliki produk finansial lain yaitu investasi. Jenis investasi yang tersedia berupa SBN atau Surat Berharga Negara. SBN ini masih terbagi lagi menjadi SBR, ST, ORI, dan SUKRI. Untuk ketentuan masing-masing SBN ini, sila kunjungi situs resmi tanamduit termasuk pelajari cara beli obligasi. Nah, tunggu apa lagi? Sudahkah Anda menyisihkan pendapatan untuk berasuransi saat ini?

Leave a Reply